Resep Mengolah Daging Wagyu di Rumah

Berikut resep daging wagyu. Jenis daging sapi Wagyu yang memiliki kualitas premium, kerap disajikan sebagai hidangan steak. Alasannya jelas, karena teksturnya yang sangat lembut dan memberikan sensasi lumer di mulut. Ya, berbeda dengan jenis daging sapi pada umumnya, wagyu memiliki lapisan lemak yang disebut marbling.

Lapisan lemak berwarna putih itulah yang membuat serat-serat dagingnya terasa lembut dan sangat empuk, suatu kelebihan yang tak dimiliki jenis daging lainnya. Kandungan marbling tersebut juga mempengaruhi kualitas dari daging wagyu. Semakin tersebar lemak putih tersebut, semakin baik pula kualitasnya.

Baca Juga : List Harga Daging

Namun, perlu diingat karena daging wagyu memiliki tekstur daging yang lebih lembut ketimbang daging sapi biasa, cara memasaknya pun harus hati-hati. Salah-salah, kenikmatan dari daging sapi premium tersebut malah berkurang. Jangan khawatir, agar hidangan steak wagyu bisa seenak sajian di restoran, berikut cara yang diberikan langsung dari pakarnya.

Bahan:

  • 400 g Wagyu beef tenderloin
  • 200 g creamy potato puree
  • 10 g bawang putih parut
  • 20 g bawang putih
  • 20 g bawang merah cincang
  • 30 g bawang merah utuh
  • 5 g thyme segar
  • 50 g mentega
  • 50 g minyak olive
  • 100 g mixed mushrooms ( shitake, kancing, tiram)
  • 150 ml beef juice
  • 20 g asparagus
  • 20 g wortel
  • 5 g herb salad
  • 20 g kacang polong
  • 100 g bawang merah rebus

Cara Membuat:

  • Panaskan wajan datar, masak daging sapi bersama thyme, bawang putih, bawang merah utuh dan minyak olive.
  • Masak setiap sisi daging selama 2 menit.
  • Tambahkan 20 g mentega, kecilkan api dan masak lagi selama 2 menit.
  • Tumis jamur dengan sisa minyak olive dan mentega selama 5 menit hingga jamur layu kecokelatan.
  • Susun sayuran, pure kentang di atas piring saji.
  • Taruh steak di sisinya dan beri jamur tumis serta jus daging

Sajian untuk 2 porsi.

Sumber :